Kehadiran motor khususnya motor gede, kini bukan cuma sekedar alat transportasi tapi juga jadi bagian dari gaya hidup. Bagi kamu yang ingin menjadi bikers, tidak hanya motor saja yang harus dimiliki, para cowok juga perlu menambahkan berbagai fashion item di tubuhnya supaya bisa tampil lebih keren lagi. Apalagi tampilan para bikers bisa dibilang sangat fashionable. Jadi kamu juga harus tampil keren layaknya bikers sejati! Simak berbagai fashion item pria buat bikers agar tampil keren dan kece berikut ini.
1. Jaket Kulit

Bisa dibilang jaket kulit jadi salah satu fashion item bikers yang paling wajib dimiliki. Siapa sih bikers yang gak punya jaket kulit di dalam lemari pakaiannya? Selain berfungsi untuk menghadang hawa dingin, jaket kulit juga mampu membuat penampilanmu makin manly. Kalau kamu mau tampil kece, kamu bisa memilih jaket jeans untuk melengkapi penampilanmu. Jaket touring yang dibuat dari bahan microfiber juga menjadi fashion item yang populer di kalangan bikers. Tapi, jaket apapun yang dipilih sebaiknya sesuaikan dengan selera dan karaktermu!
2. Aksesoris Metal

Bagi yang ingin tampil makin fashionable, kamu bisa menambahkan aksesoris fashion lain, seperti kalung, gelang, hingga cincin. Tapi, biar penampilan kamu tambah garang, pilihlah aksesoris dengan bahan metal untuk bikers style kamu.
3. Boots

Para bikers tentunya akan lebih aman dan nyaman menggunakan sepatu boots untuk alas kakinya. Tak heran jika sepatu jenis ini menjadi pelengkap gaya fashion para bikers. Namun, untuk penampilan yang sempurna, pilih boots dengan bahan kulit dan warna yang cocok dengan outfit yang kamu pakai. Dijamin penampilan kamu bakal makin stunning deh dengan balutan bikers boots kamu!
4. Kacamata Hitam

Kacamata bisa jadi pilihan untuk mendukung penampilanmu makin kece saat berkendara. Gunakan kacamata hitam agar penglihatan kamu lebih jelas. Tak hanya itu, mengenakan kacamata saat berkendara juga akan membuat mata terhindar dari debu sehingga jadi lebih aman. Pastikan kamu mengenakan sunglasses yang sesuai dengan bentuk wajahmu, ya!
5. Helm Juga Termasuk Fashion Item

Helm tentunya wajib dikenakan saat mengendarai motor. Helm kini bukan cuma berguna untuk melindungi kepala, melainkan juga bagian fashion item para bikers. Kamu harus lebih teliti lagi dalam memilih helm yang akan digunakan. Ini tentu berdasarkan bentuk kendaraan motor dan aktivitas apa yang ingin dilakukan. Jika kamu ingin tampil keren dan manly saat touring, pilih helm full face dengan warna dark. Kalau mau tampilan helmnya tampak beda, kamu bisa mendesainnya sendiri lho dengan cara memodifikasi helm. Seperti mewarnai helm dengan berbagai kombinasi warna pilihan. Sebelum diwarnai, sebaiknya aplikasikan dulu epoxy buat hasil terbaik.
6. Bandana untuk Melindungi Wajah

Mengingat wajah jadi bagian terpenting bagi banyak orang, kamu dapat menjaga kesehatan wajah kamu dengan menggunakan scarf atau bandana saat berkendara. Kenakan scarf atau bandana dengan motif dan warna yang tepat agar penampilan kamu makin keren.
7. Sarung Tangan

Jangan lupa lengkapi penampilan bikers kamu dengan mengenakan sarung tangan. Menggunakan sarung tangan saat berkendara bukan cuma membuat penampilanmu makin fashionable, tapi juga akan melindungi tangan dari paparan sinar matahari, hingga luka akibat benturan atau gesekan karena kecelakaan. Fashion item bikers mana yang belum kamu punya nih? Tetap utamakan kenyamanan tubuh kamu saat memilih fashion item bikers untuk tampil keren dan fashionable, ya.