Home > Artikel > Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki

Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki

Dedy Akas Website. Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki. Artikel ini saya buat ketika ada salah seorang Sahabat yaitu Mas Syamsu (carasyamsu.com) yang berkomentar tentang “blog saya dah lumayan banyak, namun untuk mengurusnya cukup repot”, namun saya jawab dengan “Walaupun ngurusnya repot, tapi “jreengg” lihat Dashboard Google AdSense, pundi-pundi-nya terus aja ngalir ya…”. Hal ini tentu saja membuat saya semakin bertanya-tanya, apakah benar para blogger senior sudah banyak memiliki blog-blog anakan atau ternak blog secara banyak. Dengan asumsi setiap blog dengan penghasilan yang sedikit namun karena jumlahnya banyak maka kalau dijumlahkan keseluruhannya pundi-pundi dollar atau pundi-pundi rupiah-pun akan menjadi besar.

Ibaratnya kalau anakan blog tersebut terus dirawat sampai besar, pada akhirnya nanti akan memberikan feedback atau timbal balik dengan cara memberikan penghasilan kepada si empunya.

Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki - Dedy Akas Website
Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki – Dedy Akas Website

Baca Juga : Panduan Membangun Blog atau Website Baru

MAS SYAMSU MENGATAKAN MEMILIKI BANYAK BLOG KATANYA REPOT, NAMUN MENURUT SAYA DI KEMUDIAN HARI MALAH JADI BAHAGIA, BERIKUT PENJELASANNYA :

  1. Pertama punya blog atau sebut saja sebagai induk blog, membangun blog dengan sepenuh hati, hingga akhirnya terkenal dan sudah banyak pula keyword atau artikel yang tampil di page-one atau halaman pertama pencarian Google dan ketika kemakmuran sudah terjadi maka langkah selanjutnya adalah menanam benih atau membuat blog anakan.
  2. Membuat blog anakan atau ternak blog merupakan salah satu cara untuk membuat penghasilan blog terus mengalir walaupun kejadiannya ketika blog induk sedang turun peringkat atau turun penghasilan, maka akan dibantu oleh blog-blog lainnya yang sudah dibuat.
  3. Blog anakan atau ternak blog yang sudah dibuat ternyata juga harus terus dipupuk dan disirami terus dengan penambahan artikel-artikel menarik sehingga pada akhirnya blog anakan bisa juga menjadi andil yang besar dalam pendapatan sebuah blog.

Dari ketiga penjelasan di atas membuktikan bahwa dari induk blog sampai anakan blog, bisa saling memberikan penghasilan atau paling tidak bisa saling menutupi dikala blog induk atau blog anakan ada yang sepi pengunjung. Dan pastinya Mas Syamsu-pun merasakan hal demikian.

Baca Juga : 7 Panduan Mengurus Blog Baru Yang Menjadi Tantangan Baru

Oleh karena itu saya rasa filosofi tentang : Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki. Apalagi jika sudah pandai mengatur waktu untuk penambahan masing-masing artikel ke tiap-tiap blog yang sudah ada, sehingga menjadi terus berkembang dan semakin memperkuat penghasilan dari blog-blog sudah dibuat.

Untuk perihal ternak blog juga pernah saya baca melalui artikelnya Mba Indri Lidiawati pemilik Blog JuraganCipir, dimana beliau mengatakan sudah memiliki banyak blog. Sedangkan yang saya dapat dari artikel dengan pembahasan tentang ternak blog ini juga mengatakan sudah memiliki beberapa blog pendukung sebagai pencari pundi-pundi rupiah atau dollar.

Baca Juga : 7 Panduan Cara Membuat Blog Gratis Menghasilkan Uang

Satu hal dari pembahasan ternak blog yang masih saya ingat sampai sekarang adalah “Bangunlah satu blog dahulu dengan memenuhi syarat sebagai berikut” :

  1. Sudah memiliki banyak artikel.
  2. Sudah banyak artikel atau keyword yang berada di page-one.
  3. Pengunjung yang sudah mulai banyak dan stabil.

Barulah kemudian membuat blog anakan atau ternak blog.

Ternyata semakin banyak kita berinteraksi kepada para Blogger Senior, maka akan semakin banyak mendapatkan ilmunya, jika kita benar-benar bisa memahaminya.

Baca Juga : Jenis Jenis Blog

Demikianlah artikel tentang : Banyak Anak Banyak Rejeki Mirip Dengan Banyak Blog Banyak Rejeki, semoga kita semua bisa mengurusnya dengan baik dan bermanfaat.

Happy Blogging!!!

Semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung dan membaca artikel di Dedy Akas Website.

Silahkan Share Artikel Ini:

About Dedy Akas

Orangnya biasa saja, menerima apa adanya, akan tetapi kritis ketika berusaha. Silahkan Bookmark this page (Ctrl+D). Website ini mampu loading, walaupun koneksi internet lambat. Jangan lupa untuk memberikan kritik, saran dan komentar. Article and Content Protected by DMCA. Terima kasih telah berkunjung. Salam, Dedy Akas Website

Check Also

Toyota GR 86 - Image by Toyota Astra

Perbandingan Mobil Sedan Sport Toyota GR 86 Baru Dengan Versi Sebelumnya

Banyak masyarakat menunggu kehadiran dari Toyota GR 86 yang sekarang sudah hadir di tengah-tengah masyarakat. …

33 comments

  1. Bagi beberapa teman ternak blog itu menyenangkan. Tapi bagi yang kayak aku cukup punya 1 blog aja hahahah. Soalnya hanya buat dokumentasi pribadi 😀

    • Hallo Mas Nasirullah Sitam…
      Sukses selalu buat blognya Mas…
      Salam,

  2. Effendi nurdiaman

    saya pikir-pikir benar juga ya mas banyak blog itu banyak rezeki karena pada dasarnya kalau kita merawat blog sampai besar atau sukses maka akan timbal balik pada si empunya 😀

    • Hallo Effendi nurdiaman…
      Sepertinya enak ya Mas…
      Tapi ya itu, harus tetap terus di rawat… 😀
      Salam,

  3. Rahma

    Apalagi jika punya banyak blog, dan dikelola oleh team pasti sangat menyenangnkan ya mas dedy. Sepertinya banyak para master blogger yang saat ini bekerja tidak sendirian, mereka membentuk team khusus untuk mengembangkan blognya. Bagaimana menurut mas dedy?

    • Hallo Mba Rahma…
      Wah… kalau sudah dikelola pakai Tim pasti jauh lebih baik ya Mba… Ide-ide akan banyak mengalir dari sana-sini…
      Ada beberapa yang melakukan hal demikian…
      Namun kebanyakan para blogger mengembangkannya hanya sendirian 😀
      Itulah kenapa banyak juga blogger yang gulung tikar…
      Salam,

  4. ada betulnya juga mas, klo kita sudah punya banyak blog, dan blog-blog tersebu semuanya sudah menghasilkan maka kita akan mendapatkan banyak penghasilan atau rejeki

    • Hallo Mas Poniran…
      Iya… pahit di awalnya dulu… nanti juga lama-lama akan berbuah manis…
      Salam,

  5. Masya Allah … banyak anak banyak rizki … sah !
    banyak blog banyak rizki … hihihi kereenn bang Dedy deh 🙂

    setujuuuu jadikan blog untuk mendapatkan manfaat yang barakah.
    konten yang bernas, ilmu yang bermanfaat.

    daaan … jreeengggg … bisa dijembreng deh gepokan dollarnya 🙂

    bang Dedy, puasa? ………….. Ramadan Mubarak !

    • Hallo Mysweet Ladyluck…
      Hehe terima kasih atas apresiasinya…

      Alhamdulillah Puasa… 😀
      Salam,

  6. haha kang dedy, tulisanmu ini bikin aku semangat nambah anak, eh nambah blog haha

    • Hallo Hape Gaya…
      Hehe… terima kasih atas apresiasinya…
      Semoga lancar bikin anaknya ya… eh….bikin blog maksudnya…
      Salam,

  7. Ngaak usah banyak banyak mas cukup 4 saja kalau trafiknya tinggi semua nikmat banget

    • Hallo Mas Dwi Sugiarto…
      Nah… itu yang saya maksud Mas…
      Setuju banget, kalau keempatnya sudah kuat, tinggal nikmatin hasilnya aja ya Mas…
      Salam,

  8. Ahaaa, mas Dedy ini, pasti imbas dari kehabisan ide nih sehingga tiba-tiba muncul ide cemerlang menulis artikel dengan topik “Banyak Blog Banyak Rejeki”!. Sungguh menarik paksa para pengunjung Website Dedyakas.com untuk membacanya, dan firasat saya slogan tersebut akan segera populer di dunia silat kebloggeran Indonesia.

    Ihiii, lah emang repot kok mas!,,,membagi waktu untuk update artikelnya repot, namun istimewanya menghitung uang penghasilannya itu ga repot mas.wkwk.

    • Hallo Mas Syamsu…
      Amiin… terima kasih atas apresiasinya…
      Artikel ini tercipta, akibat komentar dari Mas Syamsu… hehe 😀
      Salam sukses selalu… 🙂

  9. Hallo juga mas Dedy…
    Sepertinya “Ternak Blog” ala Juaragan Cipir dan “Banyak Blog Banyak Uang”,,eh rejeki,,,perlu dikembangbiakan secara serius ya mas?

    • Iya betul Mas Syamsu…
      Cara ini sudah joss dilakukan oleh pemilik JuraganCipir (Mba Indri Lidiawati)…
      Salam,

      • Benar banget bos….
        Contoh nyata, hari ini alhamdulillaah saya dapat rejeki nomplok lagi nih dari Adsense. Hari ini, 11 Juni 2016 pukul 21.23 WIB di dashboard adsense saya, sementara terlapor $209, 21. Penghasilan sementara khusus di hari ini itu loh bos. Penghasilan segitu dari jumlah pageview 581.509 dari 8 blog yang saya pakai untuk memasang iklan adsense. Ini pengalaman pertama dapat dollar lebih dari $200 dalam sehari.

        Maaf mas Dedy, bukan maksud ria, namun biar teman-teman lebih semangat dalam ngeblog. pantang menyerah dan kerja keras serta cerdas.

        Jika mas Dedy dkk, butuh screenshot, silakan pesan lewat email.Gratisss…wkwkwkk

        • Hallo Mas Syamsu…

          Sangat menginspirasi dan memotivasi…

          Wah… kalau boleh tahu, blog penyumbang penghasilan Google AdSense, yang mana Mas…?

          Email saya sudah kirim dan isinya “Mas bisa intip hasil SS untuk penghasilan Google AdSense-nya”

          Salam,

  10. Holl juga mas Dedy, ….
    Ihiii,,,mas Dedy sudah tahu kok…kalau ga salah ingat mas Dedy juga dah pernah komentar di salah satu blog saya jika blog penyumbang terbesar saya adalah blog gado-gado.

    Ok mas, dah saya balas emailnya.

    • Hallo Mas Syamsu…

      Owh.. iya saya baru inget…
      Oke… saya cek email dulu…
      Salam,

  11. Mas Dedy…
    Dah saya kirim screenshotnya tuh lewat email.
    Untuk screenshot yang afiliasi, insya Allah kapan-kapan saya kirim …jika mas Dedy pengin bukti.wkwkkwk.

    • Hallo Mas Syamsu…
      Ok saya sudah buka dan melihatnya WOWW… KEREENN… 😀
      Mantap Mas…

      Ditungu untuk afiliasinya…
      Salam,

  12. ahaa,,,ganti pakai disqus nih mas

    • Hehe… Iya… Mas… Soalnya banyak kejadian komentar tidak langsung tampil…
      Salam,

      • Ahaaa, pakai wordpress memang banyak otak atiknya ya mas???, saya ngurus 1 blog wordpress saja masih kerepotan, karena dah terbiasa enak pakai Blogger. Jadi sementara ternak blog WPnya baru satu nih mas.

        • Waduh, masih punya lagi toh…
          Kasih intip dong Mas Syamsu… hehe 😀

          • ahaaa,,itu loh mas yang carawebsite, mas Dedy juga dah pernah mampir kok,,

          • Owh… saya kirain yang mana… Hehe
            Maklum saja, soalnya Mas Syamsu banyak ternak blog, saya kadang malah bingung nih, hehe 😀

          • Ahaaa,,,mas Dedy ini…
            Lah saya yang punya saja juga kadang lupa kok mana yang A dan yang B,,,jadi sangat maklum jika mas Dedy super bingung.wwkwkk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *